Pada tahun 2029, Program Studi Ekonomi Pembangunan membentuk ekonom berkualitas dan Islami, menguasai IT, yang berwawasan nasional dan internasional serta berjiwa kewirausahaan
MISI
Berlandaskan pada visi Program Studi Ekonomi Pembangunan serta mempertimbangkan kekuatan, kelemahan, peluang, dan tantangan yang ada di Universitas Muhammadiyah Surakarta, maka Program Studi Ekonomi Pembangunan mempunyai misi sebagai berikut:
Menyelenggarakan pendidikan di bidang ilmu ekonomi dari segi intelektual, moralitas, berbasis IT, dan bermental wirausaha dengan dilandasi nilai-nilai Islami sehingga terbentuk lulusan yang mandiri, bertanggung jawab dan mampu mengadaptasi keahliannya sesuai kebutuhan.
Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang ilmu ekonomi yang profesional secara berkelanjutan.
TUJUAN
Menghasilkan lulusan program studi Ekonomi Pembangunan yang profesional dan mampu mengembangkan mentalitas wirausaha, baik untuk bisnis maupun non bisnis.
Mampu mengembangkan ilmu pengetahuan bidang ilmu ekonomi melalui penelitian dan pengabdian masyarakat, dengan ciri khas memperkuat metodologi kuantitatif, Ekonomi Teori dan Ekonomi Perbankan serta Keuangan Syariah.